Unknown


SEMUA BERNAMA SEMAR
Bukan lelaki, bukan wanita
Bukan dewa, bukan manusia
Sedih gembira, tak ada bedanya
Perut dan pantat sama buncitnya
Dibawah susu, pusar bergayut
Mata penuh tai, basah selalu
Pundak bagai sedang memanggul
Derita bumi, impian manusia

“Dia adalah semar”

Tak jauh tidak dekat, tapi ada
Selalu bijak serba mengalah
Penuntun arif, pengobral maaf
Dia lemah sekaligus kuat
Begitu sifat dasar rakyat
Tapi jangan bikin murka
Sebab dia maha kekuatan itu
Yang menggempur tak pandang bulu
“Dia adalah semar”

Dia badai dan topan itu
Yang menggeliat karena gencetan
Yang bergerak karena penindasan
Yang menggeliat karena hinaan
Yang sanggup mengubah roda zaman
Rakyat jelata dimana saja



Penuh misteri dan samar-samar
Rakyat jelata di mana saja
Suka damai dan penyabar
Rakyat jelata di mana saja
Bisu dan tak suka onar
Rakyat jelata di mana saja
Semua bernama Semar
Semua adalah Semar


Cetakan pertama, tahun 1997
Metodologi Ilmu Pemerintahan
Oleh: Taliziduhu Ndraha



 
Labels: edit post
0 Responses

Post a Comment